Independensi atau kebebasan merupakan rasa pada diri yang bersedia melakukan segala sesuatu atas dasar keinginan diri, tanpa paksaan dan tekanan, didasari oleh kesadaran diri sendiri.
Dalam keseharian ada banyak aktifitas kehidupan dilakukan, mulai dari pekerjaan sederhana hingga pekerjaan berat, mulai dari melakukan sekedarnya hingga melakukan dengan segala tanggungjawab diri terhadap apa yang dikerjakan. Demikian pula bahwa dalam keseharian, diri ini membuat keputusan-keputusan hidup, mulai dari keputusan kecil, seperti mau makan apa, hingga keputusan besar, baik untuk diri sendiri atau pun keputusan hidup yang berdampak bagi orang banyak.
Manusia merupakan makhluk pembelajar, sejak dalam kandungan , bayi, kanak-kanak, remaja, dewasa hingga memasuki usia tua. Belajar dan berkembang bisa melalui dua arah, pembelajaran ke dalam diri dan pembelajaran keluar diri. Pembelajaran kedalam diri berupa penelaahan, renungan dan pengenalan akan diri sendiri, sehingga dalam bersikap dapat disadari apa motivasi maupun keinginan dari dalam diri. Pembelajaran ke luar diri, seperti mencontoh, mengamati, membaca, serta belajar dari berbagai sudut pandang maupun pengetahuan orang lain. Namun demikian, pada akhirnya bahwa manusia berupaya melakukan segala aktifitas kehidupannya sendiri. Upaya saling mendukung dan bekerjasama merupakan bagian dari keputusan diri dalam melakukan kegiatan yang lebih besar yang membutuhkan kerjasama berbagai pihak, demikian pula apabila kegiatan membutuhkan kemampuan di luar kapasitas diri.
KEMANDIRIAN,
Kemandirian adalah sikap diri yang bertindak bebas, melakukan sesuatu atas dasar keinginan, kesadaran diri, dan kemampuan mengelola diri sendiri sehingga mampu menghadapi berbagai permasalahan kehidupan untuk kemudian menyelesaikan sendiri masalah yang dihadapi tanpa meminta bantuan atau tergantung kepada orang lain, serta bertanggung jawab terhadap segala keputusan hidup yang diambilnya dengan berbagai pertimbangan diri. Kemandirian mencerminkan sikap diri yang inisiatif, kreatif, kritis, percaya diri, tanggungjawab serta penghargaan terhadap waktu. Mampu melakukan tugas yang menjadi tanggungjawab diri , berusaha menghadapi berbagai rintangan dan memperoleh kepuasan dari apa yang dikerjakannya.
Kemandirian dapat dilatih sejak kecil, melalui kebiasaan yang dilakukan secara terus menerus untuk berbagai aktifitas keseharian, seperti memakai baju sendiri, meletakkan mainan pada tempatnya, memasang kaos kaki sendiri. Kebiasaan yang dilatih dapat membangkitkan kepercayaan bahwa dirinya mampu melakukan hal- hal kehidupan secara mandiri. Kemandirian juga dapat diperoleh melalui kedisiplinan diri, dengan landasan motivasi tinggi untuk membangun kapasitas dan kemampuan diri. Kemandirian juga dapat bersifat alami, sebagai anugerah dari Sang Pencipta. Suatu rasa ketenangan dalam kesendirian yang memberikan mentalitas dan keteguhan dalam menghadapi berbagai persoalan kehidupan.
Kemandirian sebagai bentuk kapasitas diri, dipengaruhi oleh konsep diri. Diri yang memiliki cara pandang dan penerimaan yang membangkitkan kepercayaan diri untuk mau dan berani, serta berkomitmen dalam mengelola kehidupan , penghargaan terhadap waktu dan kehidupan yang diterima sebagai anugerah Sang Pencipta, menumbuhkan rasa tanggungjawab diri dalam menjalani aktifitas keseharian dalam kehidupan. Proses belajar dan pembentukan diri akan semakin berkembang. Demikian pula mentalitas dan kepercayaan terhadap diri dalam melakukan setiap aktifitas sebagai suatu kesadaran dan tanggungjawab diri dalam menghargai dan mengisi kehidupan dengan bijaksana.
Selamat melakukan aktifitas secara mandiri.
Salam,
Self Reflection